Kampung Warna Warni Jodipan

4/5 - (1 vote)

kampung warna warni jodipan

Kampung warna warni jodipan – Bagi para pengguna instagram, pasti foto-foto keren untuk diunggah akan sangat dibutuhkan. Untuk menunjang, saat ini sudah ada banyak tempat wisata yang destinasi fotonya sangat kekinian.

Salah satunya adalah Kampung Warna Warni Jodipan, yang terletak di Jodipan, Blimbing, Kota Malang. Ya, kampung ini merupakan salah satu destinasi wisata yang sangat terkenal.

Untuk yang sangat menyukai fotografi, Kampung Warna warni jodipan ini memang yang paling cocok untuk dikunjungi. Terlebih lagi kalau ingin mengambil foto yang bertema artistik dan mengesankan.

Nah, di tempat ini kemampuan mengolah kreatifitas tidak akan dibatasi. Justru akan difasilitasi dengan adanya background yang menunjang. Berikut ini spot-spot foto kerennya :

spot foto 1

Baca juga : Taman Labirin Coban Rondo

Signature Kampung Warna Warni Jodipan

Banyaknya warna yang menjadi background memang menjadi ciri khas kampung ini dan sudah menjadi signature. Sebenarnya, perkampungan ini dahulu adalah kampung yang sangat biasa dan tidak beraturan di sepanjang sungai brantas.

Kemudian diubah menjadi sedemikian rupa sehingga menjadi suatu tempat wisata yang layak dan harus dikunjungi oleh para pecinta fotografi.

Kampung ini lebih dikenal dengan nama Kampung Jodipan sebelum menjadi kampung yang memiliki banyak warna seperti sekarang. Namun seiring berjalannya waktu setelah kampung ini banyak berubah.

Namanya diubah menjadi Kampung warna warni jodipan. Dengan adanya warna yang beragam, tentu saja membuat foto lebih artistik dan instagramable. Menarik mata dan juga perhatian.

spot foto jembatan

Bird Eye Angel

Kampung warna warni jodipan ini sebenarnya merupakan tempat tinggal yang cukup luas. Banyak rumah yang tatanannya cukup berantakan. Namun dengan ditambahnya warna-warna yang menarik justru menambah keartistikannya.

Untuk itu biasanya, demi mendapatkan foto yang bagus fotografer menggunakan teknik bird eye supaya cakupan yang dipotret bisa seluruh kawasan. Nah, dengan begitu pemandangannya akan tampak lebih meriah.

Untuk mengambil foto teknik bird eye, biasanya mengambilnya dari atas jembatan sungai brantas. Namun satu hal penting yang perlu diperhatikan lagi adalah kehati-hatian. Mengapa demikian? Karena di sekitar jalan Gatot Subroto suasananya sangat ramai, selain itu juga jembatannya yang tinggi dan alirannya cukup deras.

Spot Foto Jembatan Kaca

Jika sudah berkunjung ke kampung wisata jodipan dan berfoto di semua spot instagramable disana. Maka yang harus didatangi lagi adalah ikon baru tempat wisata ini, yaitu jembatan kaca.

Jembatan ini dibangun tujuan sebenarnya merupakan sebagai penghubung antara sisi selatan Sungai Brantas dengan sisi utara yang merupakan tempat kampung tridi berada.

Mengapa namanya jembatan kaca? Tentu saja jawabannya sudah bisa ditebak. Ya, jembatan ini memanfaatkan kaca untuk menjadi lantainya. Nah dengan begitu sudah pasti aliran sungai brantas bisa dilihat dengan jelas dari atas jembatan.

Cukup menantang bukan untuk melaluinya? Jika foto di tempat ini, pasti akan didapatkan foto-foto instagenik yang diabadikan.

lokasi kampung warna warni

Bantaran Sungai Brantas

Seperti yang sudah diketahui, walaupun kota malang memiliki kawasan pemukiman sesak dengan rumah warga seperti sekarang, harus selalu diingat bahwa kota ini sebenarnya terletak di bantaran sungai brantas.

Dengan begitu tentu saja akan sangat menguntungkan untuk para pemburu foto yang berkunjung ke Kampung warna warni jodipan. Karena pemandangan bantaran sungai mungkin didapatkan.

Untuk mendapatkan potret bantaran sungai yang sesuai keinginan, memang harus pandai untuk menentukan waktu yang tepat. Karena satu hal yang perlu diketahui, pemandangan bantaran sungai bisa sangat berbeda di musim kemarau dengan musim hujan.

Untuk itu, datanglah di waktu yang tepat supaya foto yang dihasilkan sesuai dengan keinginan. Bagaimana sangat menarik bukan?

Baca juga : Alun Alun Kota Malang

Warna Yang Saling Melengkapi

Jika menyebutkan tempat wisata di kota malang, pasti tidak akan lengkap jika Kampung Warna Warni Jodipan belum dimasukkan ke daftar.

Mengapa demikian? Karena destinasi yang sangat instagramable, warna-warni kampungnya sangat menggugah selera untuk berpose di sana. Sampai terkadang karena terlalu banyaknya warna membuat bingung.

Sebenarnya tak usah bingung untuk memilih background foto, karena salah satu spot yang sangat sering dikunjungi adalah yang memiliki warna satu tone.

Bagaimana maksudnya? Ya maksudnya adalah background yang memiliki warna-warna senada, tidak saling tabrakan. Sehingga hasil foto yang didapatkan akan lebih nyaman dan enak untuk dipandang.

Payung Warna-Warni

Salah satu yang menjadi ikon dari kampung wisata jodipan adalah payung yang memiliki warna beragam yang dipasang menggantung.

Sebenarnya bukan hanya di Kampung warna warni jodipan, namun di kampung tridi. Nah dengan begitu, para pengunjung bisa dengan bebas memilih tatanan payung yang mana yang paling cocok untuk dijadikan latar foto.

Namun terkadang ada pengunjung yang kurang suka dengan warna serta tatanan payung yang sudah disediakan, karena memang selera orang berbeda-beda.

Hal tersebut bisa disiasati dengan hanya mengambil foto close up payung yang tergantung. Hasilnya tentu saja akan sangat bagus jika pemilihan perpaduan warna yang menarik dari payung-payung tersebut.

Nah dengan uraian spot-spot foto menarik di kampung warna warni jodipan di atas, tentu saja bisa mengurangi kebimbangan pembaca yang mencari tempat wisata menarik di Malang.

Banyaknya ikon-ikon menarik dan instagramable akan mendatangkan pengunjung lebih banyak. Dengan tiket yang ramah di kantong juga bisa menjadi alasan mengapa tempat wisata ini wajib untuk dikunjungi.

Jadi untuk yang sudah memiliki ide-ide kreatif fotografi, harus segera berkunjung di tempat wisata malang ini. bukan hanya di situ, perjalanan bisa dilanjutkan ke kampung tridi yang tak kalah menariknya.

Bahkan hanya perlu menyebrangi jembatan saja. Pemandangan menarik seperti monokrom kampung biru arema juga bisa dinikmati di kota Malang.

Tinggalkan komentar

error: Konten Dilindungi !! Jangan Copas Bos !!